Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Review Xiaomi Redmi 5 Plus di Indonesia

Xiaomi Redmi 5 Plus Review Indonesia


Kali ini saya ingin mengajak pembaca untuk melihat smartphone terbaru keluaran dari Xiaomi yaitu Xiaomi Redmi 5 Plus yang sudah resmi beredar di Indonesia.Untuk smartphone ini Xiaomi menggunakan tag line kampanye "Full screen display for everyone". Smartphone ini merupakan smartphone Xiaomi dengan dimensi layar terbesar.

Xiaomi Redmi 5 Plus tersedia dalam 4 plilihan warna
Xiaomi Redmi 5 Plus tersedia dalam 4 plilihan warna


Spesifikasi Xiaomi Redmi 5 Plus yang diluncurkan di Indonesia

Berikut ini spesifikasi Xiaomi Redmi 5 Plus yang sudah beredar secara resmi di Indonesia.

  • Ukuran layar 5.99 inch Full HD dengan rasio 18:9
  • Menggunakan corning Gorrila Glass dengan layar depan 2.5D
  • Resolusi kamera belakang 12 Megapixels dengan aperture F 2.2
  • Resolusi kamera depan 5 Megapixel
  • Ada lampu Selfi
  • Baterai 4100 mAh
  • Chipset 14 mm Qualcom Snapdragon 625 1.8 GHz max
  • GPU Adreno 506
  • Tersedia dua varian  RAM 3GB dengan 32 GB memory atau RAM 4GB dengan 64 GB memory
  • Menggunakan SIM slot Hybrid 4G (dual SIM)
  • ROM Global MIUI 9 (sudah tersedia Google Play Store) berbasis Android Nougat 7.1.2

Paket penjualan Xiaomi Redmi 5 Plus di Indonesia

Berikut ini isi dari box hp jika anda membeli smartphone Xiaomi Redmi 5 Plus dengan garansi resmi di Indonesia.
  • Unit Smartphone Xiaomi Redmi 5 Plus
  • Ultra-sim case
  • Kabel USB
  • Adaptor sesuai colokan di Indonesia dengan keluaran 5V 2A
  • Buku panduan 
  • Alat SIM ejector

Paket Penjualan Xiaomi Redmi 5 Plus di Indonesia
Paket Penjualan Xiaomi Redmi 5 Plus di Indonesia

Kesadaran Xiaomi untuk memberi ultra-slim case dalam paket penjualan perlu diapresiasi. Pengguna smartphone baru dengan ratio layar yang relatif baru ini tentunya akan kesulitan jika harus mencari casing ini sendiri. Biasanya casing-casing semacam ini baru tersedia di pasaran beberapa lama setelah smartphone tersebut beredar.


Kelengkapan sensor Xiaomi Redmi 5 Plus dan hardwarenya

Dengan harga yang ditawarkan oleh Xiaomi Redmi 5 Plus untuk pasaran Indonesia, apa saja kelengkapan sensor yang terdapat pada smarphone ini? Apa saja hardware tambahan yang dimiliki oleh Xiaomi Redmi 5 plus.

Sensor-sensor dan kelengkapan hardware :
  • Infrared sensor yang bisa digunakan untuk remote TV, AC dan remote lainya yang menggunakan infra red
  • Finger print sensor terletak di belakang pada posisi tengah yang sangat responsif
  • Sensor proximity
  • Akselorometer
  • Giroskop
  • Sensor cahaya
  • GPS
  • Sensor efek hall
  • Sensor gerakan
Sayang sekali untuk smartphone yang keluar pada zaman now ini, Xiaomi Redmi 5 Plus ini tidak dilengkapi dengan sensor magnetik. Bagi saya sensor magentik merupakan sebuah keharusan pada smartphone zaman sekarang. Kita membutuhkan untuk aplikasi navigasi seperti Google maps, aplikasi kiblat dan aplikasi lain yang membutuhkan sensor magnetik. Jika ada alasan yang bisa membuat saya tidak membeli smartphone Xiaomi Redmi 5 Plus ini adalah tidak adanya sensor magentik ini.


Harga Xiaomi Redmi 5 Plus di Indonesia

Xiaomi Remi 5 Plus diluncurkan dalam dua varian. Varian dengan RAM 3G memory 32 GB dan varian RAM 4G memory 64 GB. Harga dua varian ini terpaut Rp. 500.000. Xiaomi Redmi 5 Plus RAM 3GB dijual dengan harga Rp. 1.899.000 dan Xiaomi Redmi 3 Plus RAM 4GB dijual dengan harga Rp. 2.699.0000 di Lazada pada saat artikel ini ditulis.

Harga Jual Xiaomi Redmi Plus 5 di Lazada Indonesia untuk dua varian berbeda.
Harga Jual Xiaomi Redmi Plus 5 di Lazada Indonesia untuk dua varian berbeda.

Selain di Lazada, Xiaomi Redmi 5 Plus juga dijual di JD.ID dan di Shopee dengan harga yang sama.

Harga Xiaomi Redmi 5 Plus di JD.ID Rp. 2.199.000
Harga Xiaomi Redmi 5 Plus di JD.ID Rp. 2.199.000

Harga Xiaomi Redmi 5 Plus di Shopee Rp. 2.199.000
Harga Xiaomi Redmi 5 Plus di Shopee Rp. 2.199.000


Review spesifikasi Xiaomi 5 Plus yang beredar di Indonesia

Desain Xiaomi  Redmi 5 Plus

Xiaomi Redmi 5 plus mengusung desain unibody dengan material metal. Tersedia 4 pilihan warna :  Black, Gold, Light Blue dan Rose Gold.

Perbedaan desain yang menonjol pada Xiaomi Redmi 5 Plus adalah ukuran layar yang lebih lebar dengan ratio 18:9 dengan bezel yang sangat tipis. Xiaomi sendiri menyebut smartphone ini merupakan smartphone Xiaomi dengan ukuran layar terbesar.

Layar depan menggunakan pinggiran panel 2.5D yang terlihat sangat rapih dan menyatu dengan curve body metal pinggiran smartphone. Layarnya sendiri sudah menggunakan Corning Gorilla Glass untuk melindungi layar dari goresan.

Desain Xiaomi Redmi 5 Plus dengan bezel tipis dan layar 2.5D dipadu dengan body metal
Desain Xiaomi Redmi 5 Plus dengan bezel tipis dan layar 2.5D dipadu dengan body metal

Spesifikasi dapur pacu Xiaomi Redmi 5 Plus

Xiaomi Redmi 5 Plus menggunakan processor octa-core dari Qualcom Snapdragon 625 dipadu dengan GPU Adreno 506. Processor ini masih menggunakan chipset dengan ukuran 14 nm. Biasanya  chipset dengan ukuran 12 nm memang hanya bisa kita jumpai di smartphone kelas flagship.

Salah satu keunggulan processor Snapdragon 625 ini adalah relatif lebih hemat baterai dibandingkan dengan processor lain. Jadi tidak heran Xiaomi berani memberikan janji daya tahan baterai yang tinggi untuk Xiaomi Redmi 5 Plus ini.

Spesifikasi ini tentunya cukup wah untuk smartphone dengan kisaran harga 2 jutaan. Kita bisa jumpai processor Snapdragon 625 ini pada smartphone merek lain dengan harga paling murah diatas 3 jutaan.

Spesifikasi Processor Snapdragon 625 yang digunakan dalam Xiaomi Redmi 5 Plus
Spesifikasi Processor Snapdragon 625 yang digunakan dalam Xiaomi Redmi 5 Plus


Kapasitas penyimpanan dan memory Xiaomi Redmi 5 Plus

Tersedia dua pilihan yaitu 3GB+32 dan 4GB+64 yang harganya terpaut sekiar Rp. 500.000. Xiaomi Redmi 5 Plus juga mendukung tambahan memory external menggunakan salah satu slot SIM Card. Jika kita ingin menggunakan slot tersebut untuk memory card maka kita hanya bisa menggunakan satu kartu. Hal ini disatu sisi cukup merepotkan karena umumnya orang Indonesia mempunyai lebih dari satu kartu. Jadi haru memilih antara menggunakan slot SIM card hybrid tersebut untuk memory card atau untuk kartu SIM.

Dukungan jaringan Xiaomi Redmi 5 Plus

Xiaomi Redmi 5 plus mendukung jaringan 4G pada kedua kartunya. Yang perlu diperhatikan adalah ukuran SIM card yang digunakan antara SIM 1 dan SIM 2 berbeda. Satu SIM card berukuran nano dan satu SIM card berukuran micro. Slot nano sim card ini yang bisa digantikan oleh memory card jika kita memilih menambah kapasitas penyimpanan.


Kapasitas baterai Xiaomi Redmi 5 Plus

Xiaomi Redmi 5 plus mengunakan baterai dengan kapasitas 4000 mAh yang tidak bisa dilepas. Baterai ini terbilang cukup besar. Tapi untuk menghidupi layar dengan ukuran yang cukup lebar ini maka akan banyak memakan energi dari baterai.

Dengan kapasitas baterai yang besar dan kombinasi processor Snapdragon 625 yang hemat baterai dan MIUI 9 yang katanya juga hemat baterai, Xiaomi Redmi 5 plus bisa dipakai seharian tanpa ada kendala.


Fitur-fitur MIUI 9 dalam Xiaomi Redmi 5 Plus

MIUI 9 merupakan operating system android dari Xiaomi yang terbaru. MIUI 9 ini mempunyai beberapa fitur unggulan diantaranya:

  • Screen recorder untuk merekam layar
  • Dual windows
  • Reading mode
  • Second space
  • Dual apps 
  • Scanner untuk bar code
  • Mi remote untuk kontrol home appliance di rumah

Demikian review spesifikasi dari Xiaomi Redmi 5 Plus ini yang hari ini baru saja di jual dengan cara Flash Sale di Lazada, JD.ID dan Shopee. Jika anda berminat dengan smartphone ini tunggu flash sale selanjutnya. 

Post a Comment for "Review Xiaomi Redmi 5 Plus di Indonesia"