Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Update terbaru Lollipop Infinix Hot Note

Infinix kembali mengeluarkan update terbaru Android Lollipop 5.1 untuk Infinix Hot Note. Update ini direlease tanggal 18 Desember 2015. Ada beberapa perbaikan dan penambahan fitur baru dalam update versi ini dibandingkan versi sebelumnya yang keluar tanggal 20 November 2015.

Seperti kita ketahui Infinix telah mengeluarkan sistem operasi Android Lollipop untuk Infinix Hot Note mulai dari bulan Juli 2015. Setelah itu setiap bulan Infinix mengeluarkan perbaikan pada Android Lollipop ini  sebanyak dua kali. Versi final dari Android Lollipop ini dimulai pada akhir september 2015 yang sudah menggunakan XUI final. Pada update tanggal 18 Desember 2015 ini Infinix menyebutnya sebagai update Android Lollipop 5.1 final versi 6.  Dari versi beta sampai versi Final 6 ini total Infinix sudah mengeluarkan update Android Lollipop 5.1 sebanyak  12 kali.

Sebelum melakukan update perlu diketahui bahwa setiap ROM yang dikeluarkan pasti punya bugs dan kekurangan. Kita bisa lihat dari jumlah update yang dikeluarkan oleh Infinix setiap bulan. Bahkan terkesan XUI yang dikeluarkan Infinix ini masih belum sempurna. Setiap kali update terbaru muncul maka ada penambahan fitur baru dan muncul juga bugs baru. Termasuk juga dalam ROM Final versi 6 ini.  Saran saya silahkan melanjutkan mencoba update, jika tidak puas, silahkan flash ulang dengan ROM KitKat.

Android Lollipop 5.1 Infinix Hot Note
Android Lollipop 5.1 Infinix Hot Note


Cara Update Infinix Hot Note ke Lollipop 5.1

Cara update Infinix Hot Note ke Android Lollipop ini juga mengalami perkembangan dari awalnya harus dengan cara flashing ROM menjadi update OTA maupun update melalui TF card. Secara general ketiga cara update tersebut bisa dilihat pada uraian dibawah ini.
  1. Cara pertama merupakan cara yang paling mudah yaitu dengan update melalui OTA. Cukup dengan klik system update maka secara otomatis smartphone kita akan mengunduh file yang dibutuhkan untuk update dan melakukan update sistem operasi tersebut setelah proses download selesai. Cara ini hanya bisa dilakukan dari smartphone Infinix Hot Note yang sudah menggunakan Android Lollipop 5.1 untuk versi ROM 09 November 2015 ke atas
  2. Cara yang kedua dapat dilakukan dengan mengunduh file TF flash card kemudian mengistlnya dari aplikasi system update Infinix Hot Note. Untuk melakukan update dengan cara ini, smartphone kita sudah harus menggunakan Android Lollipop 5.1 versi ROM 09 November ke atas.
  3. Cara yang ketiga dilakukan dengan flashing ROM infinix terbaru versi 18 Desember 2015. Cara yang ketiga ini cukup panjang dan membutuhkan file ROM Android Lollipop yang ukurannnya besikisar 1 GB. Detail langkah-langkah update Infinix Hot Note ke Android Lollipop 5.1 dengan cara flahsing ROM dapat dilihat pada artikel sebelumnya. ROM Android Lollipop 5.1 untuk Infinix Hot Note 2GB dan kapasitas internal memory 16 GB bisa diunduh pada tautan dibawah ini.
Unduh :
Untuk saat ini hanya cara yang ketiga yang bisa dilakukan pada update seri Final 6 ini. Sampai artikel ini ditulis Infinix belum menyediakan update OTA dan TF flash card.


Update Infinix Hot Note terbaru (20151218)

Apa saja update yang diberikan Infinix Hot Note pada update versi 18 Desember 2015?
Pada update kali ini tim Infinix memberikan beberapa perbaikan seperti berikut :
  1. XUI versi terbaru terbaru yaitu 1.N.1.1
  2. Tambahan power manager : high performance, normal, power saving dan ultra power saving
  3. Tambahan notifikasi jika ada kata-kata penghinaan pada Aplikasi system manager
  4. Penambahan pengaturan brightness aplikasi lampu senter dengan cara melakukan tap pada icon lampu senter
  5. Penambahan operasi satu tangan pada Action Setting. Fitur ini bisa dimunculkan dengan melakukan slide ke kiri atau ke kanan dari tombol home
  6. Penambahan icon high performance pada bar notifikasi
  7. Optimasi brightness preview kamera
  8. Optimasi signal bar dan tanggal pada notification bar
  9. Menghapus tampilan waktu di notification bar pada kondisi magazine lock screen
  10. Optimasi A-Z app search effect
  11. Perbaikan sesuai feedback Infinix fans
  12. Optimasi stabilitas system dan  performance

Bagi yang pertama mencoba update Android Lollipop 5.1 untuk Infinix Hot Note silahkan lihat detail langkah-langkah update Infinix Hot Note ke Android Lollipop 5.1 pada artikel sebelumnya. Gunakan ROM Android Lollipop 5.1 yang terakhir sesuai tautan dalam artikel ini.

Kalau masih ragu-ragu mengenai performance smartphone Infinix kita setelah menggunakan Android Lollipop 5.1 bisa baca dulu perbandingan antara KitKat 4.4.2 dan Android Lollipop 5.1 pada tautan dibawah ini.

Baca juga:


Langkah-langkah update Infinix Hot Note ke Lollipop

Detail langkah-langkah diatas sudah saya jabarkan secara lengkap dengan screenshot pada setiap langkah. Dibawah ini saya rangkumkan langkah-langkah untuk melakukan update Android Lollipop 5.1 di Infinix Hot Note.
  1. Unduh ROM Final 6 pada tautan diatas
  2. Extract file ROM yang mempunyai ekstensi rar diatas
  3. Install driver media tek pre-loader USB. Caranya bisa dilihat pada tautan dibawah langkah-langkah ini.
  4. Instal SP Flash Tool
  5. Ubah settingan smartphone ke developer mode. Caranya bisa dilihat pada tautan dibawah langkah-langkah ini.
  6. Hubungkan smartphone Infinix kita ke laptop dengan kabel USB infinix
  7. Jalankan SP Flash Tool
  8. Pilih Scatter file pada ROM final 6
  9. Pilih firmware update. Jangan sampai salah. Akan muncul progress bar berwarna pink.
  10. Klik download. Saat di klik download memang tidak terjadi apa-apa. Hanya saja tampilan list dari scatter file menjadi grey
  11. Restart smartphone Infinix kita dalam keadaan kabel data masih tercolok
  12. Setelah itu proses flashing akan dimulai dengan munculnya progress bar warna kuning di tampilan SP Flash Tool. Tunggu sampai progress bar mencapai 100% dan muncul notifikasi OK.
  13. Setelah muncul notifikasi OK maka proses flashing dengan laptop selesai dan kita bisa cabut kabel data.
  14. Restart smartphobe Infinix kita dan tunggu beberapa saat sampai muncul logo XUI.
  15. Silahkan konfigurasi Android Lollipop 5.1 anda.

Selamat menikmati Android Lollipop 5.1 di Infinix Hot Note. Jika merasa kurang puas dengan Android Lollipop 5.1 pada Infinix Hot Note, kita bisa kembali menggunakan Android KitKat 4.4.2 dengan cara flashing ROM KitKat. 

Baca juga:

Post a Comment for "Update terbaru Lollipop Infinix Hot Note"